Pilgub Jabar, Gerindra Lobi PKS dan PAN

Jakarta, Akuratnews.com - Sinyal Partai Gerindra lebih memilih kandidatnya dalam Pilkada Jabar dari purnawirawan militer lebih kuat ketimbang kembali mengusung Dedy Mizwar yang sebelumnya sempat didukung.

Hal ini setidaknya disampaikan Wakil Ketua DPP Partai Gerindra Fadli Zon bahwa partainya memutuskan memilih mantan Duta Besar Amerika Serikat dan Inggris, Mayjend (Purn) Sudrajat yang akan diusung pada Pilgub Jabar 2018.

Menurut Fadli Zon, Sudrajat adalah sosok yang tepat untuk memimpin Jawa Barat karena dia mantan anggota TNI. Alasan lainnya, Sudrajat sebagai orang Jawa Barat asli dinilai tokoh yang pas.

“Kita butuh orang yang kuat, dia mantan TNI,” kata Fadli usai menghadiri diskusi dikawasan Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (9/12/17).

Tak hanya mantan militer, Sudrajad juga dinilai sosok yang pintar dan cerdas. Sehingga menurut Fadli, layak untuk melanjutkan kepemimpinan Ahmad Heryawan.

“Kan pintar juga perlu, supaya gak salah-salah amat buat kebijakan. Populer tapi gak pintar itu repot. Kalau untuk mempopulerkan karena sudah ada bahan kan bagus,” tegasnya.

Masih dikatakan Fadli, pertimbangan lain Gerindra memilih Sudrajat adalah karena kedekatannya dengan Ketua Dewan Pembina Gerindra Prabowo Subianto.

Disinggung untuk partai koalisi, Fadli mengaku tengah melakukan komunikasi dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan juga partai lainnya. (Ade)

Penulis:

Baca Juga