Sudirman Said Resmi Didukung PAN dalam Pilgub Jateng 2018
Purwodadi, Akuratnews.com - Partai Amanat Nasional (PAN) secara resmi mendukung pencalonan Sudirman Said sebagai calon gubernur Jawa Tengah dalam Pilkada 2018.
Kepastian tersebut disampaikan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan dalam Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) II PAN Jateng di Purwodadi, Grobogan, Jateng, Sabtu (16/12/17)
“Bismillahirrohmanirrohim, saya sampaikan surat rekomendasi kepada Pak Dirman (Sudirman Said),” kata Zulkifli.
Zulkifli mengajak kader PAN bekerja keras untuk memenangkan Sudirman Said dalam Pilgub Jateng. Zulkifli juga mengatakan siap berkeliling Jateng menemui kader PAN dan masyarakat untuk meyakinkan Sudirman Said adalah orang yang tepat untuk memimpin Jateng.
“Ayo kerja keras. Jangan malas. Jangan nunggu perintah baru kerja. Apalagi nunggu ongkos dulu baru kerja, matilah kita. Kalau mau menang harus kerja keras. Jangan malas,” ucapnya.
Pilihan PAN kepada Sudirman Said, kata Zulkifli, karena memiliki kesamaan visi perjuangan dengan PAN.
“Orang yang memiliki visi yang sama dengan PAN harus kita perjuangkan. Harus didorong untuk menduduki posisi bupati, wali kota, dan gubernur,” imbuhnya.
Usai menerima surat rekomendasi, Sudirman Said menyampaikan visi dan misinya jika terpilih sebagai gubernur Jateng.
“Visi kami adalah Mbangun Jateng, Mukti Bareng”, membangun Jateng untuk kesejahteraan bersama. Bukan kesejahteraan orang per orang atau kelompok,” tegasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Sudirman Said juga menyampaikan lima prioritas dalam membangun Jateng, yakni memberikan jaminan pensiun kepada warga Jateng, membangun 57.300 wirauasaha baru, membangun lumbung desa di setiap kecamatan, memuliakan petani dan nelayan, dan mengembangkan kawasan selatan Jateng. (Red)
Komentar