4 Cara Memindahkan WA Ke HP Baru, Chat dan Media Tidak Hilang!

Makin Rajin

4 Cara Memindahkan WA Ke HP Baru, Chat dan Media Tidak Hilang!

Ketika Anda ingin ganti perangkat lama, hal penting pertama yang perlu Anda pelajari adalah cara memindahkan WA Ke HP baru. Karena akan ribet jika seluruh chat penting akan hilang saat Anda pindahkan ke perangkat baru. Nah, supaya Anda tidak kehilangan chat penting, mari simak beberapa cara pindah berikut ini!

Cara Memindahkan WA ke HP Baru via Android

Cara pertama yang bisa Anda coba ini butuh penggunaan data yang besar, setidaknya cukup untuk upload dan unduh data backup WA. Apalagi jika Anda memilih Backup full, lengkap dengan media yang ada. Ada beberapa langkah yang pengguna Android jalani, mulai dari:

1. Backup Chat WA ke Google yang Anda Pilih

Langkah pertama pada cara pemingahan ini adalah melakukan backup pada seluruh chat WA, dengan cara:

  1. Buka aplikasi WhatsApp pada ponsel lama, lalu klik tombol titik tiga di bagian kanan atas.
  2. Pilih opsi “Setelan”, lalu cari menu “Chat”.
  3. Dalam menu tersebut terdapat beberapa opsi pengaturan, scroll dan cari menu “Cadangkan Chat”
  4. Sebelum memulai pencadangan, pilih opsi “cadangkan melalui seluler”.
  5. Anda bisa memilih akun Google untuk menampung data backup tersebut.
  6. Ada juga opsi “Sertakan Video” yang bisa mencadangkan seluruh video dalam WA dalam proses pencadangan ini jika Anda aktifkan.
  7. Jika sudah selesai mengaturnya, klik tombol “Cadangkan” atau “Backup”, lalu tunggu proses backup chat WA berhasil 100%.
Baca Juga:  7 Cara Menonaktifkan WA Sementara dengan Mudah

2. Install dan Aktifkan WA di HP Baru

Langkah selanjutnya dalam cara memindahkan WA Ke HP baru ini adalah menginstal dan mengaktifkan aplikasi ke HP baru Anda. Caranya mudah, ikuti langkah berikut:

  • Buka pengunduh aplikasi seperti Playstore, lalu cari WhatsApp. Klik install dan tunggu aplikasi berhasil Anda pasang.
  • Setelah berhasil terinstal, buka aplikasi tersebut lalu daftarkan nomor.

youtube

  • Klik “Lanjut” lalu Anda akan menerima nomor OTP sebagai verifikasi, nomor OTP berupa 6 digit angka yang masuk ke nomor Anda melalui SMS.
  • Masukkan nama dan pilih foto profil, Anda bisa menggunakan nama dan foto yang sama.
  • Setelah itu, Anda bisa melakukan restore data yang sudah Anda cadangkan, biasanya akan muncul opsi restore data dari email. Anda hanya perlu menekan tombol “Pulihkan” atau “Restore” lalu WhatsApp akan secara otomatis mengunduh data backup terakhir.
  • Setelah berhasil Anda akan beralih secara otomatis ke halaman pesan, yang sudah menampilkan chat saat Anda cadangkan.

Cara Memindahkan WA ke HP Baru via iPhone

Walaupun inti pemindahannya tak jauh beda, namun pengguna perangkat iPhone perlu sedikit memutar otak. Apalagi bagi para pengguna iPhone pemula yang memiliki fitur cukup beda dengan Android. Untuk pemindahan WA, ke perangkat iPhone baru, Anda bisa ikuti langkah ini:

1. Backup Data ke iCloud

Seperti halnya cara pertama, cara kedua ini juga melalui proses backup data, bedanya adalah sumber directory menggunakan iCloud Drive. Oleh sebab itu, Anda perlu perhatikan ruang penyimpanan masih tersedia cukup untuk melakukan backup data dengan tahapan seperti berikut:

  • Buka aplikasi WhatsApp pada ponsel lama, lalu buka menu “Setelan” atau “Setting”. 
  • Cari menu pengaturan “Chat”, untuk membuka submenu “Chat Backup”.
  • Sebelum memulai pencadagan, pilih opsi “cadangkan melalui seluler” (jika Anda menggunakan data seluler).
  • Akan ada pilihan sumber atau tujuan penyimpanan, pilih iCloud yang terhubung pada HP lama.
  • Jika sudah yakin klik tombol “Cadangkan” atau “Backup”, lalu tunggu hingga proses berhasil.
Baca Juga:  9 Cara Screenshot di Laptop Tanpa Aplikasi untuk Windows dan macOS

2. Restore Data ke HP Baru

Cara memindahkan WA Ke HP baru selanjutnya adalah memulihkan data yang sudah Anda simpan ke iCloud yang juga terhubung pada HP baru. Caranya cukup mudah, Anda bisa ikuti langkah ini:

  1. Pastikan Anda sudah melakukan instalasi WhatsApp sebelumnya, serta menggunakan akun iCloud yang sama dengan HP lama.
  2. Setelah itu buka aplikasi WA, lalu daftarkan nomor yang ingin Anda gunakan.
  3. Setelah klik “Lanjut”, Anda akan menerima nomor OTP sebagai verifikasi yang masuk langsung nomor Anda via SMS. Masukkan nomor OTP pada halaman verifikasi WA.
  4. Verifikasi nama dan pilih foto profil, bisa Anda ubah atau tetap sama.
  5. Akan muncul opsi restore data dari email secara otomatis. Anda hanya perlu menekan tombol “Pulihkan” atau “Restore”, lalu WhatsApp akan mengunduh data backup terakhir pada iCloud. 
  6. Tunggu pemulihan berhasil dan WA bisa Anda gunakan seperti biasanya!

Cara Memindahkan WA ke HP Baru Tanpa Internet

Jika Anda pada posisi tidak terhubung dengan internet, ada cara mudah yang bisa Anda coba, yakni dengan:

  1. Buka WA di HP lama, lalu buka menu pencadangan chat, bedanya pada tahapan ini nonaktifkan penyimpanan ke Google. Aplikasi akan mencadangkan data ke memori internal HP lama.
  2. Setelah berhasil mencadangkan pesan, buka file manager lalu buka folder ini secara berurutan “Android, media, com.WhatsApp, Database”.
  3. Dalam folder tersebut ada file backup yang bisa Anda kirimkan ke HP baru. Anda bisa menggunakan aplikasi pengiriman atau bluetooth (jika tersedia), menggunakan USB+OTG, maupun melalui pemindahan manual  USB+komputer”
  4. Setelah file terkirim ke HP baru, install WA seperti biasa lalu buka file manager.
  5. Pindahkan file backup data tersebut pada directory yang sama. Jika belum ada file tertuju, buat folder sesuai urutan dan penulisan yang tepat.
  6. Langkah berikutnya Anda hanya perlu membuka aplikasi Whatsapp. Lalu, masuk ke nomor WhatsApp lama, masukkan OTP, sesuaikan nama. Setelah itu, lakukan restore data.
  7. Jika muncul pop up perizinan, izinkan saja semuanya dan pulihkan data.
  8. Tunggu beberapa saat dan chat akan kembali seperti semula.
Baca Juga:  5 Cara Membuat Grup di Instagram (DM atau Obrolan, Story, Live, dll)

Cara Memindahkan WA ke HP Baru Android to iOS

Jika Anda beralih ke produk iPhone, ada cara yang sedikit berbeda. Anda perlu melakukan beberapa tahapan seperti berikut:

  • Sebelum memulai, pastikan untuk menginstal aplikasi Move to iOS terlebih dahulu. Aplikasi ini memfasilitasi pemindahan tersebut jadi lebih mudah.

youtube 

  1. Buka aplikasi Move to iOS, lalu ikuti petunjuk dari aplikasi untuk pemindahan. Proses ini melibatkan pairing aplikasi dengan iPhone Anda, dengan mengirimkan semacam kode OTP ke HP baru Anda.
  2. Setelah aplikasi sudah berhasil terhubung, pilih opsi WhatsApp pada tab “Transfer data”. Lalu, tunggu hingga migrasi berhasil Anda lakukan.
  3. Install aplikasi WA pada iPhone, registrasi dengan nomor lama. Ikuti prosedur dan lakukan restore data. Aplikasi akan membantu proses pemindahan data terfasilitasi, sehingga proses restore tak membutuhkan data.
  4. Jika proses sudah berakhir, Anda akan beralih ke halaman utama WhatsApp dengan pesan dan pengaturan yang sama seperti HP lama.

Sudah Tahu Cara Memindahkan WA ke HP Baru?

Kini Anda tahu bagaimana langkah memindahkan WhatsApp ke HP baru, tanpa kehilangan satu pesan atau media. Cara ini sangat membantu untuk Anda yang butuh space lebih besar, untuk penggunaan whatsapp. Misal pada HP bisnis atau kebutuhan kantor. Namun, Anda harus memahami bahwa beberapa cara di atas berguna jika HP lama masih ada di tangan dan tidak hilang. Selain itu, nomor yang Anda pakai juga harus sama. Pastikan juga HP masih benar-benar baru dan belum ada setting apapun. Karena jika sudah, Anda harus lakukan backup lebih dulu. Semoga membantu!

Baca artikel Akuratnews.com lainnya di Google News.

Disclaimer

Artikel terkait aplikasi versi modifikasi atau MOD APK yang dibagikan Tim Akuratnews.com hanya bersifat reviews saja yang bertujuan untuk menambah wawasan pengetahuan para pembaca. Kami tidak menyarankan anda untuk mendowload file yang bersifat ilegal. Kami juga tidak bertanggung jawab atas segala risiko dan bahaya yang bisa terjadi pada perangkatmu. Penggunaan aplikasi versi modifikasi atau MOD APK bisa merugikan pengembang dari segi materi dan sebagainya.

Tags

Artikel Terkait