Download Lagu MP3 Full Album Mudah Dan Cepat Melalui Aplikasi/Situs

Solaeman Nur Rahman

AKURATNEWS – Aplikasi download lagu mp3 saat ini mudah sekali ditemukan, ada juga yang dalam bentuk website. Apapun bentuk layanannya, yang jelas kamu bisa menggunakannya untuk keperluan download musik yang hampir semuanya berformat mp3.

Mendengarkan musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan kita sehari-hari. Dengan kemajuan teknologi, sekarang lebih mudah daripada sebelumnya untuk menikmati lagu-lagu favorit kita dalam format MP3. Bahkan kamu bisa melakukannya hanya dari HP.

Ada beberapa situs web yang menawarkan lagu-lagu gratis secara legal. Contohnya adalah SoundCloud, Free Music Archive, dan Jamendo. Situs ini menyediakan musik dari artis yang populer dan juga yang tidak terkenal secara gratis.

Alternatif terbaik untuk download lagu MP3 secara legal adalah dengan menggunakan layanan streaming musik resmi seperti Spotify, Apple Music, atau Amazon Music. Layanan ini menyediakan katalog lagu dan memberikan lisensi resmi kepada para penyanyi.

Kamu bisa mendapatkan banyak sekali judul lagu dari berbagai artis ternama di dunia. Selain itu, genre musik yang ditemukan di aplikasi tersebut juga lengkap. Kamu bisa mendapatkan musik rock, pop, jazz, country, dan masih banyak lainnya.

Namun sayang, layanan yang disebutkan diatas hanya menawarkan sebagian fitur saja apabila kamu menggunakan akun gratis. Jika ingin yang lebih lengkap, maka kamu harus membeli akun premium dengan harga yang ditentukan dan berlaku saat ini.

Sebenarnya ada layanan berupa aplikasi atau website yang menyediakan download lagu mp3 gratis. Jumlahnya lumayan, bahkan kategori musik yang disediakan sangat lengkap. Tetapi ada beberapa risiko yang harus diperhatikan, salah satunya adalah keamanan.

Dalam hal ini, ada baiknya kamu mempertimbangkan beberapa hal penting mengenai pembahasan diatas. Artinya, apakah kamu akan menggunakan layanan berbayar yang dijamin aman. Atau justru menggunakan layanan gratis dengan risiko yang disebutkan.

Aplikasi Download Lagu Mp3 Gratis

Pertama kita bahas terlebih dahulu apa saja aplikasi download lagu mp3 gratis yang dapat kamu gunakan. Meski ada risiko, namun kamu bisa mengantisipasi dengan menggunakan antivirus atau sejenisnya pada perangkat yang digunakan.

Ada banyak aplikasi yang dimaksud, sebagian memiliki fitur yang lengkap dan koleksi lagu populer dan viral. Sebagian lagu mungkin masih standar, namun tidak masalah sebagai pelengkap daftar yang kami berikan. Berikut beberapa aplikasi yang dimaksud!

4Shared

Sebelum adanya perangkat ponsel pintar Android, 4Shared lebih dulu dikenal sebagai layanan download lagu terbaik. Sebelumnya dalam bentuk situs, yang mana sangat mudah diakses dan memiliki tampilan sederhana. Kali ini, kamu bisa menggunakan aplikasinya.

Baca Juga:  Kalkulator TikTok Uang Rupiah 2023 Cari Tahu Penghasilan

Aplikasi ini digunakan lebih dari 10 juta pengguna Android. Bukan hanya musik saja, namun kamu bisa menemukan berbagai macam format. Misalnya saja dokumen berupa word, PDF, video pendek, dan bahkan film baru dengan kualitas HD.

Resso

Resso adalah platform streaming musik yang berfokus pada pengalaman sosial dan interaktif.  Aplikasi ini dirilis pada tahun 2019 dan menawarkan layanan streaming musik dengan sentuhan visual dan fitur sosial yang dapat dijadikan ajang interaksi penggunanya.

Ada banyak fitur menarik yang disediakan, beberapa diantaranya adalah kreator musik, streaming, share dan komentar, dan masih banyak lainnya. Namun diantara semua fitur, yang paling utama dan sesuai dengan pembahasan kali ini adalah download lagu mp3.

Free Music Downloader

Selanjutnya ada Free Music Downloader, pastinya banyak yang sudah tahu akan aplikasi ini dari namanya. Kamu bisa mendapatkan aplikasi ini gratis dari Playstore bagi pengguna Android. Meski tidak terlalu lengkap, namun setidaknya ada banyak lagu populer.

Aplikasi ini menyediakan lagu dari beberapa negara ternama, termasuk Indonesia. Jenis musik yang disediakan sebagian besar yang viral dan sempat hits. Kelebihannya yakni tampilan sederhana dan mudah dipahami, cocok bagi pemula.

Y2Mate

Bagi yang sering mendengarkan musik dengan mencarinya di internet, pastinya mengetahui apa itu Y2Mate. Ini adalah aplikasi download lagu mp3 terbaik yang pernah ada. Dikatakan terbaik tentu bukan tanpa alasan, salah satunya adalah gratis.

Kamu bisa menggunakan aplikasi ini tanpa membayar biaya berlangganan. Bahkan kamu tidak perlu mendaftar terlebih dahulu sebelum menggunakannya. Namun aplikasi ini ilegal, jadi sebaiknya digunakan sewajarnya saja untuk menghindari risiko yang tidak diinginkan.

Mp3 Juice

Baru-baru ini sempat viral sebuah layanan yang dapat digunakan untuk download musik. Nama layanan tersebut tidak lain adalah MP3 juice, mungkin kamu pernah mendengarnya. Tidak hanya berupa aplikasi, namun ada juga yang dalam bentuk website.

Kamu bisa memilih mana yang lebih baik digunakan, karena keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan. Aplikasi pada umumnya digunakan bagi mereka yang sering mencari lagu terbaru. Sedangkan untuk website lebih sering digunakan untuk download beberapa lagu saja.

Aplikasi Download Musik MP3 Berbayar

Apapun yang gratis pastinya banyak diminati, termasuk aplikasi yang dapat digunakan untuk mengunduh file mp3. Sayangnya, ada beberapa risiko yang harus ditanggung pengguna. Kamu harus siap menanggung semua risiko jika ingin tetap menggunakannya.

Bagi yang ingin mendapatkan akses lebih aman, sebaiknya menggunakan aplikasi download lagu mp3 berbayar. Ada banyak aplikasi yang dapat digunakan, bahkan lebih banyak dari yang gratis. Sebagian sudah kami rangkum dengan sedikit penjelasan dibawah ini!

Baca Juga:  Download Naruto Family Vacation Apk Fixed All Versions Mod APK

Spotify

Aplikasi download lagu mp3 berbayar yang pertama adalah Spotify, banyak yang tidak asing dengan aplikasi ini. Kamu bisa mendapatkannya di Playstore bagi pengguna Android, atau di Appstore bagi yang menggunakan iPhone dai iOS.

Spotify adalah salah satu platform streaming musik terbesar dan paling populer di dunia. Dengan aplikasi ini, kamu dapat mengakses jutaan lagu dari berbagai genre musik, membuat daftar putar pribadi, mengikuti artis favorit, menemukan musik baru, dan banyak lagi.

JOOX

JOOX adalah platform streaming musik populer yang terutama berfokus pada pasar Asia, terutama di Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Hong Kong. Aplikasi ini cukup menarik dan tidak kalah dengan sebelumnya dalam hal tersedianya koleksi musik.

Selain dapat digunakan untuk memutar musik secara online, kamu juga bisa download lagu mp3 dari aplikasi ini. Meski harus mengeluarkan uang untuk menggunakannya, namun ada banyak fitur unggulan yang kamu dapatkan sehingga dijamin tidak rugi.

Apple Music

Bagi pengguna iPhone atau iOS, tidak ada salahnya kamu mencoba Apple Music. Aplikasi ini menawarkan akses ke jutaan lagu dari berbagai genre musik, termasuk lagu-lagu terbaru, album, dan daftar putar yang disusun berdasarkan genre atau lagu favorit.

Ada banyak fitur yang disediakan, diantaranya adalah pesonalisasi yang mudah, fitur radio, dan streaming. Namun yang paling penting yakni aplikasi ini dapat digunakan untuk download musik mp3 dengan kecepatan tinggi dan berkualitas.

Deezer

Aplikasi selanjutnya yang dapat digunakan untuk memutar lagu dan sekaligus download mp3 adalah Deezer. Mungkin masih banyak yang belum mengenal aplikasi ini, karena memang tidak begitu populer dan baru saja dirilis beberapa waktu lalu.

Namun dalam hal fitur dan kelebihan, dijamin kamu tidak akan kecewa. Aplikasi ini menawarkan koleksi lagu yang sangat lengkap. Penggunaanya pun sangat mudah, karena user interface atau tampilannya sederhana sehingga mudah dipahami.

Situs Download Lagu MP3 Terbaik

Selain dalam bentuk aplikasi, ada juga situs download lagu mp3 terbaik yang dapat kamu gunakan. Situs seperti ini menyediakan berbagai fitur menarik yang dapat dicoba. Sebagian tidak jauh berbeda dengan aplikasi, namun ada beberapa yang lebih lengkap.

Savefrom

Savefrom sudah lama dikenal sebagai salah satu situs download lagu mp3 terbaik. Banyak pecinta musik gratis yang sudah mengenalnya, karena situs ini sudah lama dirilis. Tentu ada banyak kelebihan dibalik popularitas dan banyaknya dikenal pengguna.

Salah satu yang paling utama adalah bisa digunakan untuk download musik dari berbagai sumber. Kamu bisa download lagu dari Youtube dan hanya mengambil audionya saja. Selain itu, banyak juga pilihan format yang disediakan, termasuk mp4 dan FLV.

Baca Juga:  10 Aplikasi Jual Motor Bekas Atau baru Online Yang Terpercaya

YTMp3

Salah satu layanan yang cukup viral beberapa waktu lalu adalah download mp3 Youtube. Artinya, kamu bisa mendapatkan konten musik dari salah satu platform video tersebut. Cukup menarik tentunya, karena tidak banyak website yang menyediakan layanan ini.

Jika kamu tertarik download lagu mp3 Youtube, silahkan coba YTMp3. Situs ini menyediakan berbagai format yang dapat dipilih sesuai keinginan. Cara menggunakannya juga sangat mudah, cukup cari link video Youtube, kemudian masukkan pada kolom download.

MP3 Skulls

Sempat hilang dari peredaran, namun situs MP3 Skulls kembali hadir dengan alamat baru. Website ini sangat menarik karena menyediakan berbagai musik yang lengkap. Kamu bisa mendapatkan semua lagu dengan layanan ini secara gratis tanpa perlu membayar.

Kelebihan dari situs ini tidak lain dari cara penggunaan yang mudah. Kamu hanya perlu mengetikkan judul lagu atau nama penyanyinya. Dari hasil pencarian yang muncul, silahkan pilih salah satunya sesuai lagu yang sedang dicari, kemudian ikuti prosesnya.

SoundClick

Situs download lagu mp3 terbaik selanjutnya adalah SoundClick. Alasan kenapa dikatakan terbaik adalah karena banyak fitur yang disediakan. Selain itu, website ini memiliki koleksi lagu yang sangat lengkap. Namun sayang, tidak semuanya bisa di download gratis.

Artinya, ada sebagian yang harus menggunakan fitur premium untuk mengaksesnya. Selain itu, ada beberapa kekurangan yang harus kamu ketahui sebelum menggunakannya. Salah satunya adalah harus memasukkan email setiap kali download dengan akun gratis.

Cara Download Lagu MP3

Jika membahas tentang cara download lagu mp3, tentu semuanya tergantung dimana kamu mencarinya. Pasalnya, beberapa situs atau aplikasi memiliki perbedaan dalam hal ini. Namun secara umum, sebenarnya cara yang dimaksud hampir mirip untuk sebagian aplikasi.

Misalnya jika kamu menggunakan situs, maka harus disesuaikan dengan tampilannya. Lain halnya dengan aplikasi, pada umumnya cara yang harus dilakukan lebih mudah. Untuk lebih lengkapnya, kami beri contoh cara download musik dari MP3 Juices.

  • Silahkan buka browser, kemudian kunjungi https://mp3juices.io.
  • Di halaman utama, silahkan ketik nama penyanyi atau judul lagu.
  • Dari daftar yang muncul, kamu bisa memilih salah satu yang diinginkan.
  • Selanjutnya klik Download.
  • Ada dua format yang muncul, yakni mp3 dan mp4.
  • Pilih Download mp3 jika kamu ingin menyimpan dalam bentuk lagu.
  • Selanjutnya, silahkan ikuti langkah yang diberikan.

Penutup

Demikian yang dapat kami sampaikan seputar download lagu MP3, aplikasi atau website yang dapat kamu gunakan. Selain itu, kami juga menjelaskan sedikit bagaimana cara download melalui salah satu situs. Semoga artikel ini bermanfaat, terutama bagi yang sedang membutuhkan informasinya.

Baca artikel Akuratnews.com lainnya di Google News.

Disclaimer

Artikel terkait aplikasi versi modifikasi atau MOD APK yang dibagikan Tim Akuratnews.com hanya bersifat reviews saja yang bertujuan untuk menambah wawasan pengetahuan para pembaca. Kami tidak menyarankan anda untuk mendowload file yang bersifat ilegal. Kami juga tidak bertanggung jawab atas segala risiko dan bahaya yang bisa terjadi pada perangkatmu. Penggunaan aplikasi versi modifikasi atau MOD APK bisa merugikan pengembang dari segi materi dan sebagainya.

Tags

Artikel Terkait