9 Tempat Wisata di Bogor Paling Hits Dan Murah, Cocok Untuk Liburan

Solaeman Nur Rahman

AKURATNEWS – Bogor menjadi salah satu kota yang memiliki udara sejuk dan paling banyak dikunjungi wisatawan. Bahkan Kota Bogor juga tak pernah sepi dari para pengunjung baik dalam maupun luar kota. Apalagi di saat musim liburan tiba, puncak Bogor pun dipenuhi para wisatawan yang hendak berlibur menyegarkan pikiran.

Bukan hanya terkenal karena destinasi Puncak saja. Ada banyak sekali objek wisata hits di Bogor yang wajib Anda kunjungi. Bagi Anda yang memiliki rencana untuk berlibur ke Kota Bogor. Berikut ini ada ulasan singkat mengenai 9 rekomendasi objek wisata paling hits di Bogor yang bisa menjadi referensi rencana liburan Anda!

Daftar Tempat Wisata Hits di Bogor

Anda dan keluarga berniat untuk pergi ke Bogor, berikut ini ada beberapa daftar tempat wisata di Bogor yang bisa menjadi referensi liburan Anda, di antaranya sebagai berikut:

1. Taman Buah Mekarsari

Tempat Wisata di Bogor pertama adalah Taman Buah Mekarsari. Tentu, sesuai dengan namanya, di sini Anda akan melihat banyak sekali jenis tanaman buah. Bahkan di Taman Mekarsari ini Anda bisa melihat beragam buah dari Sabang sampai Merauke. Luas tamannya sendiri 265 hektar. Bukan hanya tanaman buah saja yang tersedia di sini, Anda dan keluarga juga bisa menikmati wahana air, wisata berkendara berkeliling taman buah, wisata bermain hingga camping yang super seru. Ini akan menjadi liburan yang menyenangkan bagi Anda dan keluarga. Untuk alamatnya pun berada di Jalan Raya Cileungsi – Jonggol KM.3, Mekarsari, Kec. Cileungsi, Bogor.

Baca Juga:  10 Tempat Wisata di Jogja Paling Terkenal yang Wajib Tuk Dikunjungi

2. Istana Bogor

Tempat wisata hits di Bogor selanjutnya adalah Istana Bogor. Ini merupakan salah satu destinasi wisata Bogor yang patut dikunjungi. Tempatnya yang asri, sejuk dan pastinya akan memberikan Anda wawasan nasionalisme. Jika Anda berkunjung kesini, Anda akan menemukan beragam koleksi bersejarah yang menarik. Anda juga bisa melihat banyak rusa yang terjaga di sini. Harga tiket untuk memasuki kawasan Istana Bogor ini adalah gratis. Jadi Anda tak perlu ragu lagi ketika ingin mengunjunginya, ini berlokasi di Jalan Ir. H. Juanda, RT.04/RW.01, Paledang, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor.

3. Kebun Raya Bogor

Selanjutnya destinasi wisata di Bogor yang natural dan khusus bagi Anda yang menyukai wisata alam. Anda bisa langsung datang ke Kebun Raya Bogor, di mana di sini Anda akan menemukan banyak sekali jenis pepohonan yang dilestarikan. Bahkan kebun ini juga sudah ada sejak massa kolonial silam.

Anda juga bisa melihat bunga bangkai yang menjadi ikonik tempat ini. Bukan hanya itu saja, suasananya yang sejuk, asri dan fasilitas yang lengkap akan membuat Anda betah refreshing di Kebun Raya Bogor ini. Anda juga bisa mencicipi makanan-makanan khas Bogor di tempat ini. Alamatnya berada di Jl. Ir. H. Djuanda No. 13, Paledang, Kec. Bogor Tengah, Bogor, Jawa Barat.

4. Museum Zoologi Bogor

Museum Zoologi Bogor merupakan tempat wisata yang paling direkomendasikan bagi Anda jika berada di Bogor. Di mana lokasi tempat ini berada di dalam kawasan Kebun Raya Bogor. Museum ini memiliki koleksi aneka fosil satwa mulai dari hewan terbesar seperti paus biru. Serta beberapa fosil hewan langka lainnya. Berkunjung ke Museum Zoologi ini bisa menjadi salah satu bentuk refreshing dan belajar mengenal fosil hewan terutama pelajaran untuk anak-anak Anda agar menambah dan memberi wawasan mengenai hewan yang dilindungi. Akibat perburuan liar yang sudah sangat keterlaluan, menanamkan kesadaran pada mereka agar menjaga dan melestarikan lingkungan. Anda bisa mengunjungi museum ini di Jl. Ir. H. Djuanda No. 13, Paledang, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor.

Baca Juga:  10 Tempat Wisata di Jakarta yang Wajib Masuk List Liburan

5. Loji Suaka Elang Bogor

Suaka Elang Loji merupakan salah satu objek wisata hits di Bogor yang menyuguhkan pemandangan memukau. Bagi Anda yang menyukai dunia petualangan, tempat ini sangat cocok untuk Anda jelajahi. Anda akan melihat pemandangan hutan pinus yang eksotis beserta mengenal Binatang langka seperti burung Elang hingga burung alap-alap.

Di Loji Suaka Elang Bogor ini juga memiliki pesona alam yang asri dan sejuk sehingga cocok dipilih sebagai lokasi liburan pilihan bagi keluarga. Yang mana Anda juga bisa menikmati keindahan Curug Cibadak. Untuk lokasinya berada di Ciburayut, Kec. Cigombong, Bogor, Jawa Barat.

6. Taman Safari Bogor

Kali ini wisata edukasi sambil mengenal jenis satwa, Anda bisa mengunjungi Taman Safari Bogor. Di tempat wisata ini Anda bisa menemukan hampir 5000 spesies. Bukan hanya itu saja, Anda dan keluarga juga bisa melihat hewan hingga tumbuhan langka. Bisa dikatakan banyak objek wisata yang ada di kota Bogor ini merupakan wisata buatan namun sarat dengan ilmu dan sejarah. Jika Anda menginginkan liburan yang bermanfaat bersama keluarga Anda, mungkin kota ini menjadi salah satu pilihan wisata edukasi yang tepat. Untuk lokasinya berada di Jalan Kapten Harun Kabir No. 724, Cibeureum, Kecamatan Cisarua, Bogor.

7. Taman Wisata Matahari

Taman Wisata Matahari menjadi salah satu destinasi yang paling direkomendasikan di Bogor. Taman Matahari ini menjadi salah satu kawasan rekreasi terlengkap di Kota Bogor. Anda bisa menemukan beragam wahana bermain untuk mengisi masa liburan Anda. Ada wahana air, wisata edukasi dan beragam fasilitas lainnya yang bisa dijumpai. Untuk lokasinya berada di Jl. Raya Puncak Gadog No.KM.77, Leuwimalang, Kec. Cisarua, Kab. Bogor.

Baca Juga:  10 Tempat Wisata di Garut Paling Populer yang Wajib Dikunjungi

8. Kuntum Farmfield

Kuntum Farmfield ini menjadi bagian destinasi wisata yang unik di Kota Bogor. Di mana tempat ini menawarkan wisata yang ramah untuk anak-anak dengan konsep rekreasi, edukasi dan nursery. Berkunjung ke tempat ini, Anda dan keluarga dapat menambah wawasan dengan mengenal lebih dekat ilmu peternakan dan pertanian.

Wisata edukasi ini berada dalam lahan yang cukup luas, yang spot wisatanya dibagi berdasarkan zona-zona, seperti zona tanaman sayur, hewan ternak, berkuda, tangkap ikan, bercocok tanam dan zona kreatifitas bagi anak-anak yang suka mewarnai atau menggambar. Tempat ini juga sangat cocok bagi Anda yang ingin mengajarkan anak-anak berpetualang dna belajar berkebun.

9. Wisata Alam Gunung Pancar

Tempat wisata di Bogor selanjutnya adalah Gunung Pancar. Tempat ini dikenal sebagai tempat pemandian air panas yang menyuguhkan pesona alam yang eksotis dengan pohon pinus yang membuat suasana menjadi asri dan sejuk. Tidak hanya itu, objek wisata di Bogor ini juga memiliki tempat yang dapat menghibur Anda seperti air terjun dan kebun teh yang akan menambah kesegaran selama mengisi massa liburan Anda. Untuk lokasinya berada di Karang Tengah, Kec. Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat.

Ada banyak tempat wisata di Bogor yang menarik dan cantik yang wajib Anda kunjungi. Demikianlah ulasan singkat mengenai 9 objek wisata di Bogor yang selalu ramai pengunjung. Jadi, kira-kira tempat wisata di Bogor yang mana yang akan Anda kunjungi saat liburan nanti?

Baca artikel Akuratnews.com lainnya di Google News.

Disclaimer

Artikel terkait aplikasi versi modifikasi atau MOD APK yang dibagikan Tim Akuratnews.com hanya bersifat reviews saja yang bertujuan untuk menambah wawasan pengetahuan para pembaca. Kami tidak menyarankan anda untuk mendowload file yang bersifat ilegal. Kami juga tidak bertanggung jawab atas segala risiko dan bahaya yang bisa terjadi pada perangkatmu. Penggunaan aplikasi versi modifikasi atau MOD APK bisa merugikan pengembang dari segi materi dan sebagainya.

Tags

Artikel Terkait