Cara Melacak HP Hilang Dengan IMEI Secara Online Tanpa Email

Solaeman Nur Rahman

Cara Melacak HP dengan IMEI

AKURATNEWS – Cara melacak HP dengan IMEI saat mengalami kehilangan HP bisa kalian lakukan dengan gratis. Datangnya musibah memang tidak ada orang yang tahu kapan dan dimana tempatnya. Dan itu bisa terjadi pada siapapun termasuk kehilangan HP yang kalian miliki. Tentu saja hal ini membuat orang panik karena ada beberapa data penting dalam perangkat tersebut.

Melacak ponsel yang hilang terbilang sangat sulit untuk dilakukan terlebih lagi hilang dalam keramaian. Kesempatan untuk mendapatkan kembali ponsel yang hilang akan semakin kecil. Sebagai bentuk penanganan awal saat kemalangan tersebut terjadi kalian wajib tahu cara mengecek perangkat yang hilang. Ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan.

Misalnya menggunakan bantuan aplikasi ataupun situs website untuk mendapatkan kembali ponsel yang hilang. Selain itu kalian bisa juga menggunakan cara melacak perangkat yang hilang dengan kode IMEI. Agar kalian lebih tahu tentang melacak ponsel yang hilang sebaiknya kalian simak sampai habis informasinya.

Apa Itu IMEI Perangkat ?

Apa Itu IMEI Perangkat ?

IMEI merupakan kumpulan kode unik yang berisikan 15 angka sebagai identitas dari sebuah perangkat yang kalian gunakan. Setiap perangkat seluler yang kalian gunakan baik android maupun iOS memiliki IMEI yang terdaftar. Fungsinya adalah agar perangkat yang kalian gunakan dapat terhubung dengan operator seluler di Indonesia.

Jika perangkat yang kalian gunakan baik komputer, tablet hingga ponsel nomor IMEI nya tidak terdaftar. Maka perangkat kalian tidak akan memiliki akses yang bebas dan yang terburuk perangkat kalian tidak bisa digunakan. Akses komunikasi pun akan terganggu jika IMEI HP kalian tidak terdaftar.

Baca Juga:  Cara Menonton TV di Hp Android & iOS Online Dan Gratis

Untuk itu kalian perlu melakukan pengecekan sebelum membeli gadget dan perangkat lainnya. IMEI ini juga berguna untuk melacak perangkat yang hilang dengan mudah dan gratis. Jadi pastikan perangkat yang kalian gunakan bukan barang BM ya. Saat kehilangan ponsel kalian bisa melacak hp dengan IMEI yang sudah terdaftar tersebut.

Cara Cek Nomor IMEI di HP

Cara Cek Nomor IMEI di HP

Sebagai pengguna perangkat seluler pastinya kalian harus tahu nomor IMEI perangkat yang kalian gunakan. Umumnya nomor IMEI hanya ada satu namun jika menggunakan perangkat dual SIM nomor IMEI terdapat dua yang berbeda. Lalu bagaimana cara cek IMEI pada HP yang kalian gunakan ? Ada yang sudah tahu ?

Bagi kalian yang belum tahu cara cek IMEI di HP dengan mudah bisa simak panduan berikut :

1. Cara Cek IMEI Menggunakan Menu panggilan

Buat kalian yang belum tahu nomor IMEI dari HP yang digunakan kalian bisa mencoba metode ini. Caranya cukup mudah kalian hanya perlu melakukan langkah-langkah berikut :

  • Silahkan buka menu panggilan.
  • Ketik kode panggilan *#06#.
  • Setelah itu, klik panggilan dan tunggu beberapa saat.
  • Maka 15 digit nomor IMEI akan muncul.

2. Cara cek IMEI via Pengaturan

Metode berikutnya kalian bisa menggunakan menu pengaturan perangkat. Begini cara cek IMEI via menu setting.

  • Silahkan pilih menu “setting”.
  • Lalu pilih opsi tentang ponsel maka kalian akan menemukan IMEI HP tersebut.
  • Namun kalian perlu tahu bahwa setiap menu pengaturan berbagai merk ponsel berbeda-beda.
  • Jadi kalian bisa mencari IMEI pada menu setting di ponsel masing-masing.

3. Cek IMEI via Situs Kemenperin

Kalian juga bisa menggunakan bantuan untuk cek nomor IMEI melalui sebuah situs website Kemenperin. Nah, berikut caranya :

  • Buka browser pada perangkat.
  • Silahkan masuk pada halaman website kemenperin.go.id.
  • Setelah itu, kalian bisa masukan nomor IMEI yang kalian dapatkan pada perangkat.
  • Masukan nomor IMEI tersebut untuk mengetahui status terdaftar atau tidaknya nomor IMEI.
  • Jika nomor IMEI terdaftar maka akan muncul pemberitahuan IMEI tersebut telah terdaftar. Namun jika tidak terdaftar maka pemberitahuan pun akan mengirimkan notifikasi bahwa IMEI tidak terdaftar.
Baca Juga:  7 Cara Mengetahui Password Wifi Indihome Lewat HP dan PC

Itulah cara mudah untuk dapat mengetahui nomor IMEI perangkat smartphone yang kalian gunakan.

Cara Melacak HP dengan IMEI

Cara Melacak HP dengan IMEI

Salah satu cara yang bisa kalian coba saat HP kalian hilang dengan melacak nya menggunakan IMEI HP tersebut. Melacak HP dengan IMEI menjadi salah satu metode yang bisa kalian coba dari sekian banyaknya cara.

Berikut ini langkah mudah untuk mulai melacak HP hilang dengan menggunakan nomor IMEI :

  • Pertama silahkan untuk mengunjungi situs pelacak IMEI yaitu imei-tracker.com.
  • IMEI tracker menjadi salah satu pelacak IMEI Internasional yang bisa kalian gunakan.
  • Setelah masuk pada halaman utama websitenya kalian akan menemukan fitur pencarian klik Lacak IMEI.
  • Masukan nomor IMEI yang ingin kalian lacak kemudian pilih negara asal contoh Negara Indonesia.
  • Setelah itu, akan muncul informasi mengenai nomor IMEI tersebut.
  • Untuk melacak keberadaan perangkat menggunakan IMEI klik Dapatkan posisi anda.
  • Kemudian lakukan verifikasi identitas untuk mengetahui lokasi IMEI terkini.

Bagaimana Jika Nomor IMEI Belum Terdaftar ?

Bagaimana Jika IMEI Belum Terdaftar ?

Sebagai langkah awal untuk melacak HP yang hilang menggunakan IMEI tentunya kalian perlu mengetahui IMEI terdaftar atau tidak. Jika IMEI perangkat yang kalian gunakan sudah terdaftar kalian bisa langsung melacak perangkat menggunakan nomor IMEI tersebut.

Apabila IMEI perangkat yang kalian gunakan belum terdaftar kalian bisa melakukan registrasi terlebih dahulu. Untuk mendaftarkan IMEI perangkat kalian bisa melalui dua cara pertama melalui sebuah situs Bea Cukai dan kedua melalui aplikasi Bea Cukai. Setelah melakukan registrasi kalian hanya perlu menunggu aktivasi perangkat selama 2×24 jam.

Baca Juga:  3 Cara Cek Masa Aktif Telkomsel Mudah Dan Simpel Terbaru 2023

Setelah nomor IMEI terdaftar kalian bisa melacak HP yang hilang menggunakan IMEI atau menggunakan metode lainnya. Jika ingin menggunakan IMEI pastikan nomor IMEI sudah terdaftar agar memudahkan proses pelacakan HP hilang.

Cara Melacak HP Hilang dengan Google Find My Device

Cara Melacak HP Hilang dengan Google  Find My Device

Untuk melacak HP yang hilang kalian juga bisa menggunakan metode berikut dengan bantuan Google Find My Device. Kalian bisa menggunakan versi situs website atau menggunakan versi aplikasi. Silahkan untuk pilih salah satu metode yang ingin kalian gunakan.

Jika ingin menggunakan versi aplikasi Find My Device kalian bisa ikuti langkah-langkah berikut :

  • Langkah pertama silahkan kalian buka aplikasinya.
  • Namun jika belum memiliki aplikasinya kalian bisa download melalui Goole Play Store.
  • Jika masuk aplikasi tersebut silahkan login menggunakan akun gmail HP yang hilang.
  • Maka aplikasinya akan memberi tahu lokasi terkini HP kalian.
  • Gunakan fitur play sound, secure device atau erase device sesuai yang kalian butuhkan.

Namun jika menggunakan situs website kalian bisa simak panduan berikut :

  • Masuk browser pada perangkat.
  • Kunjungi halaman google.com/andorid/find klik search.
  • Jika email belum terhubung secara otomatis pada perangkat silahkan untuk login terlebih dahulu menggunakan email pada HP yang hilang.
  • Maka situsnya akan memberikan informasi terkini perangkat yang hilang tersebut beserta informasi terbaru dari HP nya.
  • Pilih opsi Play sound untuk memudahkan kalian menemukan HP tersebut.
  • Atau pilih Secure device untuk mengunci HP tersebut dan mengeluarkan semua email dari perangkat.
  • Ada pilihan Erase device untuk menghapus semua konten pada perangkat agar tidak disalah gunakan.

Itu saja informasi yang dapat disampaikan tentang cara melacak HP dengan IMEI dan panduan mengecek nomor IMEI pada perangkat. Semoga informasi yang diberikan menambah pengetahuan dan terima kasih.

Baca artikel Akuratnews.com lainnya di Google News.

Disclaimer

Artikel terkait aplikasi versi modifikasi atau MOD APK yang dibagikan Tim Akuratnews.com hanya bersifat reviews saja yang bertujuan untuk menambah wawasan pengetahuan para pembaca. Kami tidak menyarankan anda untuk mendowload file yang bersifat ilegal. Kami juga tidak bertanggung jawab atas segala risiko dan bahaya yang bisa terjadi pada perangkatmu. Penggunaan aplikasi versi modifikasi atau MOD APK bisa merugikan pengembang dari segi materi dan sebagainya.

Tags

Artikel Terkait