Doa Seribu Dinar: Bacaan, Cara Mengamalkan, dan Keutamaannya

Makin Rajin

Doa Seribu Dinar

Di antara banyaknya ayat-ayat Al-Qur’an yang memiliki fadhilah atau keutamaan luar biasa, doa seribu dinar menjadi salah satu ayat yang paling terkenal. Dari namanya, ayat ini identik dengan doa pembuka pintu rezeki bagi siapa pun yang senantiasa mengamalkannya. 

Penasaran ingin tahu lebih lanjut mengenai doa ini? Simak artikel berikut untuk memahami pengertian, bacaan, cara mengamalkan, hingga keutamaannya.

Apa itu Doa Seribu Dinar?

Ayat seribu dinar merupakan bacaan doa pendek yang sangat penting bagi seorang muslim. Namun sayangnya, masih jarang yang mengetahui ayat ini. Padahal, ayat ini terdapat dalam Al-Qur’an, yakni bagian akhir ayat 2 dan seluruh ayat 3 dalam Q.S At-Thalaq.

Asal mula penamaan ayat tersebut karena manfaatnya yang sangat besar, yaitu memudahkan siapapun yang mengamalkannya dalam mencari rezeki. Ayatnya tidak terlalu panjang dan mudah mengamalkannya dalam kehidupan sehari-sehari, namun mengandung kebaikan yang sangat berarti bagi kehidupan umat muslim.

Teks Arab, Latin, dan Terjemahan

Seperti yang sudah kami singgung sebelumnya, bahwa doa ini merupakan penggalan ayat dari salah satu surat dalam Al-Qur’an, yaitu Q.S At-Thalaq ayat 2–3. Berikut ini lafal dan arti bacaannya, yaitu:

وَمَن يَتَّقِ اللَّـهَ يَجْعَل لَّهُ مَخْرَجًا ﴿٢﴾ وَيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِ بُ ۚ وَمَن يَتَوَكَّلْ عَلَى اللَّـهِ فَهُوَ حَسْبُهُ ۚ إِنَّ اللَّـهَ بَالِغُ أَمْرِهِ ۚ قَدْ جَعَلَ اللَّـهُ لِكُلِّ شَيْءٍ قَدْرًا

Latin: Wa may yattaqillaaha yaj’al lahụ makhrajaa. Wa yarzuqhu min ḥaitsu laa yaḥtasib, wa may yatawakkal ‘alallaahi fa huwa ḥasbuh, innallaaha baalighu amrih, qad ja’alallaahu likulli syai`ing qadraa.

Artinya: “Dan siapa yang bertaqwa kepada Allah, Dia akan memberikan jalan keluar baginya. Dan akan memberi dia dari tempat yang tidak dia duga. Dan barangsiapa bersandar (bertawakal) kepada Allah, maka Allah akan mencukupkan baginya (keperluannya). Sungguh, Allah melaksanakan urusan yang dikehendaki-Nya. Sesungguhnya Allah telah menetapkan ketentuan untuk segala sesuatu”.

Baca Juga:  Doa Ziarah Kubur, Adab dan Tata Cara Berziarah Kubur Lengkap

Kisah Munculnya Doa Seribu Dinar

Menilik dari sejarah, doa ini memiliki latar belakang kisah yang cukup menarik dan terkenal. Kisah awalnya bersumber dari Nabi Khidir a.s yang datang ke dalam mimpi seorang saudagar pedagang. 

Dalam mimpi tersebut, Nabi Khidir mengajarkan si saudagar untuk bersedekah sebanyak seribu dinar. Awalnya, ia tak mengindahkan isyarat mimpi tersebut, namun ia heran mengapa ia terus bermimpi hal yang sama selama beberapa malam. 

Setelah berulang 2 atau 3 kali, akhirnya si saudagar memutuskan untuk menunaikan amalan tersebut.

Selesai mengamalkannya, malamnya si saudagar kembali bermimpi bertemu Nabi Khidir. Sang Nabi mengajarinya untuk membaca salah satu ayat Al-Qur’an, yakni At-Thalaq ayat 2–3. Saat terbangun, si saudagar pun mengamalkannya dengan membaca ayat tersebut secara istiqamah sesuai dengan isyarat Nabi Khidir a.s.

Sampai di suatu ketika terjadilah musibah berupa badai angin topan yang menimpa kapal si saudagar saat ia pergi ke pulau seberang untuk berdagang. Ombak besar yang memecah kapal membuat semua awak kapal pun meninggal, namun atas izin Allah saudagar tersebut selamat dan terdampar di tepi pesisir pantai di negeri asing.

Alangkah terkejutnya saudagar tersebut karena ia tidak hanya selamat, melainkan juga barang-barang bawaannya tidak ada satu pun yang rusak atau hilang. Kemudian, si saudagar pun melanjutkan hidup di negeri yang baru dengan berdagang seperti biasanya. 

Selama berdagang di negeri baru, ia juga senantiasa membaca ayat 2–3 surat At-Thalaq setidaknya sehari sekali. Tak memerlukan waktu lama, usaha dagangnya pun berkembang pesat dan ia sukses menjadi saudagar kaya raya di negeri tersebut. 

Baca Juga:  Doa Istikharah Lengkap dengan Tata Cara Salatnya dan Keutamaannya

Bahkan, ia juga memperoleh kepercayaan dari masyarakat dan kemudian mendapat amanah menjadi raja untuk memimpin negeri barunya.

Bagaimana Cara Mengamalkan Doa Seribu Dinar?

Sejauh ini, belum ada ketentuan pasti terkait cara mengamalkan ayat 2–3 surat At-Thalaq tersebut. Pasalnya, ayat ini hampir sama dengan doa pada umumnya yang bisa Anda baca kapan saja. 

Dalam membaca ayat ini, pastikan Anda harus dalam keadaan hati yang ikhlas, bersungguh-sungguh, serta melakukan ikhtiar yang halal.

Namun, untuk membuka pintu rezeki, berikut ini beberapa tata cara yang bisa Anda ikuti:

  1. Amalkan secara rutin dalam 3 hari berturut-turut, sebaiknya setiap hari Rabu, Kamis, dan Jumat.
  2. Baca sesudah Anda menunaikan ibadah sholat Maghrib atau sholat Subuh, tanpa ada jeda perbuatan, perkataan, maupun bacaan lain.
  3. Anda juga bisa melafalkan ayat ini usai melaksanakan sholat Isya’ atau sebelum tidur supaya hati merasa lebih damai dan tentram.
  4. Selain itu, Anda juga bisa membaca doa ini sebelum pergi bekerja, harapannya semoga Allah ta’ala memberikan kemudahan dan kelancaran selama Anda bekerja.
  5. Waktu lain yang juga mustajab untuk melafalkan ayat ini adalah saat sepertiga malam supaya lebih mudah dan cepat Allah SWT kabulkan.
  6. Sebelum melafalkan doa ini, ada baiknya Anda mengawali dengan membaca Q.S Al-Qadr terlebih dahulu sebanyak enam kali.
  7. Lafalkan sebanyak 114 kali. Jika merasa terlalu berat, maka bacalah sebanyak 33 kali. Namun, jika masih terasa berat juga, maka cukup baca minimal sekali saja dalam sehari.

4 Keutamaan Membaca Doa Seribu Dinar

Terdapat sejumlah keutamaan atau manfaat yang signifikan bagi siapa pun yang mengamalkannya dengan hati yang ikhlas. Berikut adalah 4 keutamaan tersebut di antaranya yaitu:

1. Meningkatkan Keimanan dan Ketakwaan

Jika istiqamah dalam membaca ayat 2–3 surat At-Thalaq ini, maka niscaya semakin mendekatkan dirinya pula kepada Allah SWT. Membaca ayat ini dapat mengingatkan kita untuk senantiasa melaksanakan perintahNya dan menjauhi laranganNya. 

Baca Juga:  Doa Ruku dalam Sholat Lengkap dengan Tata Cara dan Manfaatnya

Dalam Al-Qur’an Surat At-Thalaq pun jelas bahwa Allah telah berjanji untuk memberikan pertolongan dan solusi bagi mereka yang bertakwa dalam menghadapi berbagai masalah dan kesulitan.

2. Pintu Rezeki Terbuka

Dalam Islam, membaca doa ini secara rutin juga memiliki keutamaan dapat membuka pintu rezeki. Sebab, bila seseorang berusaha mendekatkan diri kepada Allah, bertakwa kepadaNya, dan melakukan amalan-amalan yang sholeh maka akan mendapatkan anugerah rezeki dariNya.

Rezeki yang pemberian Allah SWT bukan hanya dalam bentuk materi atau uang saja. Tubuh yang sehat, hati yang tenang, dan terhindar dari orang-orang yang bermaksud buruk juga bagian dari rezeki yang mahal harganya.

3. Mendapat Kemudahan dan Tercukupinya Kebutuhan

Keutamaan lain dari rutin mengamalkanayat doa yang terdapat pada ayat 2–3 surat At-Thalaq adalah senantiasa mendapat kemudahan dalam urusannya dan tercukupi kebutuhannya oleh Allah SWT. Jadi, dalam hidupnya ia tidak akan merasa kekurangan rezeki karena Allah telah mencukupinya.

Hal tersebut secara jelas Allah sebukan dalam Q.S At-Thalaq ayat 3. Bahwasannya, orang-orang yang senantiasa menjalankan perintahNya dan menjauhi perbuatan maksiat, maka Allah akan memberikan jalan keluar yang tak mereka sangka-sangka, bahkan tidak terpikirkan sama sekali.

4. Memperoleh Perlindungan dari Allah

Melafalkan Q.S At-Thalaq ayat 2-3 pada waktu-waktu mustajab juga dapat memberikan perlindungan dari kejahatan dan godaan setan yang menyesatkan. Pasalnya, dengan membaca ayat ini secara tidak langsung Anda juga memohon perlindungan kepada Allah SWT.

Siap Amalkan Doa Seribu Dinar Mulai dari Sekarang?

Itulah penjelasan seputar doa seribu dinar yang memiliki banyak keutamaan. Maka dari itu, yuk jadikan doa ini sebagai bagian dari kebiasaan sehari-hari untuk memperoleh keberkahan dan perlindungan dariNya. 

Baca artikel Akuratnews.com lainnya di Google News.

Disclaimer

Artikel terkait aplikasi versi modifikasi atau MOD APK yang dibagikan Tim Akuratnews.com hanya bersifat reviews saja yang bertujuan untuk menambah wawasan pengetahuan para pembaca. Kami tidak menyarankan anda untuk mendowload file yang bersifat ilegal. Kami juga tidak bertanggung jawab atas segala risiko dan bahaya yang bisa terjadi pada perangkatmu. Penggunaan aplikasi versi modifikasi atau MOD APK bisa merugikan pengembang dari segi materi dan sebagainya.

Artikel Terkait