Doa Berhubungan Intim, Adab serta Keutamaannya dalam Islam

Makin Rajin

Mengenal Doa Nabi Daud untuk Meluluhkan Hati dan Mendapat Jodoh

Dalam Islam, hubungan intim antara suami dan istri biasa disebut jimak. Ini bisa mendatangkan pahala, baik untuk istri maupun suami. Namun, setiap melakukan hubungan intim, banyak pasangan suami istri yang sering lupa untuk membaca doa berhubungan. Padahal, ini adalah adab sebelum melakukan hubungan intim.

Doa Berhubungan Intim 

Berdoa sebelum melakukan hubungan intim halalnya merupakan salah satu langkah agar terhindar dari gangguan setan. Selain itu, adab sebelum berhubungan intim ini juga bertujuan agar hubungannya mendapatkan pahala dan lebih berkah. Berikut adalah doa yang bisa Anda lafadzkan sebelum melakukan hubungan suami istri.

1. Doa Sebelum Hubungan Suami Istri

Sebelum Anda melakukan hubungan suami istri, sebaiknya lafadzkan terlebih dahulu doa berhubungan berikut ini.

بِاسْمِ اللَّهِ ، اللَّهُمَّ جَنِّبْنَا الشَّيْطَانَ ، وَجَنِّبِ الشَّيْطَانَ مَا رَزَقْتَنَا

“Bismillah, Allahumma jannibnaas syaithaana wa jannibi syaithoona maa rozaqtanaa.”

Artinya:

“Dengan nama Allah, ya Allah, jauhkanlah kami dari gangguan setan dan jauhkanlah setan dari rezeki (bayi) yang akan Engkau anugerahkan pada kami.” (HR. Bukhari)

Doa ini juga lebih dikenal dalam Islam sebagai niat sebelum melakukan hubungan suami istri. Tujuan dari membaca doa sebelum melakukan hubungan intim ini adalah agar terhindar dari gangguan setan. Melafalkan doa sebelum melakukan hubungan suami istri juga bertujuan agar calon keturunannya terhindar dari gangguan setan. 

Baca Juga:  Kumpulan Bacaan Dzikir dan Doa Setelah Sholat Fardhu

2. Doa Ketika Mengeluarkan Sperma

Doa hubungan yang satu ini bisa Anda baca ketika akan ejakulasi atau mengeluarkan sperma. Jadi, bagi suami yang akan mengeluarkan spermanya bisa membaca lafadz berikut ini:

اَللّهُـــمَّ اجْعَــلْ نُطْفَتَــنَا ذُرّ ِيَّةً طَيِّــبَةً

“Allahummaj Alinuthfata dzurriyatan thayyibah.”

Artinya:

“Ya Allah, jadikanlah nutfah (sperma) kami ini menjadi keturunan yang baik (shaleh).”

Tujuan melafadzkan doa ini adalah agar calon keturunannya nanti menjadi orang yang shaleh dan shalehah. 

3. Doa Setelah Hubungan Suami Istri

Tidak hanya doa sebelum berhubungan suami istri saja yang perlu Anda lafadzkan. Namun, doa sesudah melakukan hubungan suami istri juga perlu Anda baca. 

Doa ini merupakan bentuk rasa syukur kepada Allah SWT atas karunianya dalam memberikan pasangan. Selain itu, doa ini juga merupakan salah satu bentuk harapan agar bisa melahirkan keturunan yang shaleh dan shalehah. Berikut doanya:

اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ خَلَقَ مِنَ المْـَــاءِ بَشَـــرًا

“Alhamdu lillaahi lladzii khalaqa minal maa i basyaraa.”

Artinya:

“Segala puji bagi Allah yang telah menciptakan manusia dari air, lalu menjadikannya sebagai keturunan.”

Menurut Syekh Abdul Qadir Al- Jailani dalam Al- Ghunyah li Thalibi Thariqil Haq Azza Wa Jalla (Juz I: halaman 103), berikut doa setelah melakukan hubungan suami istri. 

بِسْمِ اللهِ الحَمْدُ لِلهِ الَّذِيْ خَلَقَ مِنَ المَاءِ بَشَرًا فَجَعَلَهُ نَسَبًا وَصَهْرًا وَكَانَ رَبُّكَ قَدِيْرًا

“Bismillah, Alhamdulillahilladzi khala minal ma’i basyaran, faja’alahu nasaban wa shahra, wa kana rabbuka qadira. 

Artinya:

“Dengan nama Allah, segala puji bagi-Nya yang telah menciptakan manusia dari air, lalu menjadikannya sebagai keturunan dan kekerabatan. Tuhanmu maha kuasa.”

4. Doa Mandi Wajib Setelah Melakukan Hubungan Suami Istri

Setelah melakukan hubungan suami istri, hendaknya segera mandi wajib. Mandi wajib ini merupakan proses pembersihan seluruh tubuh untuk mensucikannya dari hadas besar. Salah satunya adalah air mani yang keluar pada saat melakukan hubungan suami istri. 

Baca Juga:  Doa Tahiyat Akhir: Pesan Spiritual di Balik Setiap Kata

Bahkan, pada beberapa hadis, niat mandi wajib ini berbeda dengan niat mandi wajib wanita setelah haid maupun nifas. Perlu Anda ketahui, bahwa mandi wajib setelah melakukan hubungan suami istri ini disebut dengan mandi junub. Berikut doa mandi junub setelah berhubungan intim: 

نَوَيْتُالْغُسْلَلِرَفْعِاْلحَدَثِاْلأَكْبَرِمِنَاْلِجنَابَةِفَرْضًالِلهِتَعَالَى

“Nawaitul ghusla liraf’il hadatsil akbari minal janabati fardhal lillahi ta’ala.”

Artinya adalah:

“Dengan menyebut nama Allah, aku niat mandi untuk menghilangkan hadas besar dari jinabah, fardu karena Allah Ta’ala.”

Adab Melakukan Hubungan Suami Istri

Melakukan hubungan suami istri dalam Islam sebaiknya sesuai dengan adab. Sebab, melakukan hubungan suami istri ini bukan hanya sekedar kebutuhan biologis saja. Melainkan juga akan mendatangkan pahala dan keberkahan untuk keduanya. Karena itu, berikut adab sebelum melakukan hubungan suami istri.

1. Mandi dan Wudhu

Sebelum melakukan hubungan suami istri, sebaiknya mandi terlebih dahulu. Setelah itu, usahakan untuk berwudhu agar badan dalam kondisi yang suci. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan wewangian agar tubuh semakin wangi. Ini merupakan adab dan syari’at dalam Islam sebelum melakukan hubungan intim suami istri.

2. Memulai dengan Doa

Salah satu adab yang paling utama dalam hubungan intim adalah memulai dengan doa. Doa berhubungan ini pun cukup beragam, namun Anda bisa membaca doa khusus sebelum melakukan hubungan intim suami istri. 

Bahkan, sebaiknya suami menyentuh kening istri terlebih dahulu dengan posisi tangan melafadzkan doa sebelum melakukan hubungan suami istri. 

3. Mengerti Kondisi Pasangan

Adab lain yang perlu Anda perhatikan sebelum melakukan hubungan suami istri adalah harus mengerti bagaimana kondisi pasangannya. Sebab, tidak semua pasangan selalu siap berhubungan kapan saja. 

Rasulullah SAW juga mengingatkan bahwa, seorang suami harus berbuat baik kepada istrinya. Suami tidak boleh sampai memaksakan keinginannya untuk berhubungan. Jadi, baik suami maupun istri harus sama-sama siap agar tidak sampai ada yang merasa terbebani.

4. Tidak Berhubungan Intim Saat Istri Sedang Haid

Selain membaca doa, ada adab lain yang perlu Anda perhatikan sebelum melakukan hubungan suami istri. Salah satunya adalah tidak melakukan hubungan intim ketika istri sedang haid. Sebab, jika Anda paksakan, kemungkinan besar akan sangat berisiko terjangkit penyakit menular seksual.

Baca Juga:  6 Doa untuk Orang Meninggal, Arab dan Terjemahannya Lengkap

Keutamaan Membaca Doa Sebelum Berhubungan Intim

Untuk mendapatkan keberkahan dalam berhubungan, sangat dianjurkan untuk berdoa. Salah satu keutamaan berdoa sebelum berhubungan intim adalah mendapatkan kebaikan untuk keturunan. Selain itu, hubungan suami istri pun akan semakin mesra. Berikut beberapa keutamaan berdoa sebelum berhubungan: 

1. Selalu dalam Kondisi Suci

Jika Anda membaca doa, baik sebelum melakukan hubungan suami istri, ketika mengeluarkan sperma, dan setelah melakukan hubungan suami istri. Maka, akan membuat Anda selalu dalam kondisi yang suci

2. Mendapat Keberkahan

Jika Anda ingin mendapatkan keberkahan ketika melakukan hubungan suami istri, maka cukup dengan membaca doa berhubungan terlebih dahulu. Baik ketika akan melakukan, ketika mengeluarkan sperma, maupun setelah melakukan hubungan intim suami istri.

3. Menghasilkan Keturunan yang Baik

Impian dari setiap pasangan adalah mendapatkan keturunan yang baik. Karena itu, salah satu cara yang bisa Anda lakukan agar mendapatkan keturunan yang baik rohani maupun jasmaninya adalah dengan baca doa terlebih dahulu sebelum melakukan hubungan intim. 

4. Terhindar dari Gangguan Setan

Selain mendapatkan pahala dari Allah SWT, membaca doa sebelum melakukan hubungan intim akan membuat Anda terhindar dari gangguan setan. Sebab, setan akan selalu berusaha menanamkan benih-benih kejelekan pada manusia. 

Sudahkah Tahu Doa Berhubungan intim?

Itulah penjelasan mengenai doa hubungan suami istri. Islam juga memberikan pandangan mengenai waktu dan frekuensi melakukan hubungan intim. Waktu terbaik adalah sebelum sholat subuh, waktu dzuhur, dan setelah sholat isya. 

Ulama juga mengatakan bahwa hubungan intim bisa dilakukan 4 hari sekali dan Jumat merupakan hari terbaik. Namun, hal ini juga bisa Anda sesuaikan kembali dengan pasangan. Jadi, sudahkan Anda melakukan doa di atas?

Baca artikel Akuratnews.com lainnya di Google News.

Disclaimer

Artikel terkait aplikasi versi modifikasi atau MOD APK yang dibagikan Tim Akuratnews.com hanya bersifat reviews saja yang bertujuan untuk menambah wawasan pengetahuan para pembaca. Kami tidak menyarankan anda untuk mendowload file yang bersifat ilegal. Kami juga tidak bertanggung jawab atas segala risiko dan bahaya yang bisa terjadi pada perangkatmu. Penggunaan aplikasi versi modifikasi atau MOD APK bisa merugikan pengembang dari segi materi dan sebagainya.

Artikel Terkait